oleh

Puluhan Driver Ojol Temui Wagub Kaltim, Seno Aji Sampaikan Komitmen Bawa Aspirasi ke Pusat

Samarinda, Habarnusantara – Wakil Gubernur Kalimantan Timur, Seno Aji, menerima audiensi dari puluhan pengemudi ojek online (ojol) yang menggelar aksi menyampaikan aspirasi mereka di Samarinda.

Dalam pertemuan yang berlangsung terbatas tersebut, tercapai kesepakatan antara perwakilan massa aksi dan Seno Aji. Setelah pembicaraan selesai, keduanya menandatangani sebuah dokumen yang menjadi bukti kesepahaman.

Seno kemudian keluar menemui massa dan awak media untuk menyampaikan hasil dialog. Ia menyatakan siap menindaklanjuti keluhan para pengemudi ojol, khususnya terkait kebijakan tarif yang dinilai memberatkan.

“Saya sudah menyiapkan surat yang akan disampaikan langsung kepada Menteri Perhubungan. Besok pagi surat ini saya bawa sendiri ke Jakarta,” ungkap Seno kepada wartawan.

Ia menegaskan bahwa langkah tersebut merupakan bagian dari tanggung jawabnya sebagai wakil gubernur. Menurutnya, membawa aspirasi rakyat ke tingkat pusat adalah bentuk nyata komitmennya sebagai pejabat publik.

Seno berharap tuntutan para pengemudi dapat diperhatikan, terutama soal pembagian tarif yang adil tanpa pengurangan dari pihak aplikator.

“Saya harap setelah ini bapak dan ibu bisa kembali bekerja seperti biasa,” ujarnya menutup pertemuan.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *