oleh

Yenni Dorong Pemerintah Perbaiki Infrastruktur Jalan Demi Kebangkitan Sektor Pariwisata Kaltim

Habarnusantara.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Timur (Kaltim), Yenni Eviliana, mengatakan dukungan pemerintah pada sektor pariwisata di Benua Etam sangat penting. Karena, pariwisata adalah sektor yang memiliki pengaruh yang meluas bagi ekonomi.

Kalau dukungan telah diberikan pemerintah, maka, peningkatan sektor pariwisata akan berdampak pada pendapatan kas negara serta menciptakan lapangan kerja.

Berdasarkan hal tersebut, politikus dari PKB ini pun melakukan gelar Sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 5 tahun 2022 tentang Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Provinsi Kaltim Tahun 2022-2037 di Desa Makmur Jaya, Kecamatan Long Ikis, Kabupaten Paser. Minggu (9 Juni 2024).

Yenni pilih untuk mensoslisasikan Perda tersebut di daerah pemilihannya karena saat ini sektor pariwisata di Paser masuk dalam wilayah pembangunan Ibu Kota Nusantara.

Ia menganggap pemerintah mempunyai peran penting di dalam Perda Nomor 5 Tahun 2022 ini. Salah satunya, mendukung sarana dan prasarana infrastruktur di Kaltim khususnya di Paser.

“Hal yang paling penting dalam Perda Induk Kepariwisataan ini adalah infrastruktur. Sebab infrastruktur bagian penting dalam mendorong perkembangan pariwisata.

Oleh sebab itu, Yenni mendorong pemerintah, baik di tingkat provinsi maupun daerah kota/kab agar memberi perhatian pada sektor pariwisata.

“Infrastruktur itu nomor satu. Jika akses jalannya bagus. Maka, minat wisatawan lokal mau luar daerah akan meningkat. Nah, Otomatis ekonomi di daerah tentu akan berkembang dan maju,”tutup Yenni Eviliana.(*)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *