oleh

Penuhi Kebutuhan Pendidikan, Dewan Usulkan Pembangunan SMK di Balikpapan Timur

Habarnusantara.com, BALIKPAPAN – Anggota DPRD Kota Balikpapan, Subari, menegaskan pentingnya pembangunan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Balikpapan Timur untuk mengakomodasi pertumbuhan penduduk yang semakin pesat.

Menurutnya, SMK sangat dibutuhkan untuk memberikan kesempatan pendidikan kejuruan yang lebih luas bagi masyarakat, terutama di kawasan Manggar dan Manggar Baru

“SMK sangat dibutuhkan karena penduduk di Timur semakin padat,” ujar Subari ketika diwawancarai wartawan, Selasa (11/2/2025).

Ia menjelaskan bahwa saat ini Manggar telah memiliki tiga Sekolah Menengah Pertama (SMP), yakni SMP 8, SMP 23 dan SMP 28 yang baru selesai dibangun. Namun, seiring bertambahnya jumlah penduduk, kebutuhan akan sekolah lanjutan menjadi semakin mendesak.

Jika tidak ada tambahan sekolah baru, dikhawatirkan banyak lulusan SMP yang kesulitan mendapatkan tempat pendidikan yang sesuai dengan minat dan kebutuhan mereka.

Selain mendorong pembangunan SMK, Subari juga mengapresiasi pembangunan SMP 28 di Balikpapan Timur. Ia menegaskan bahwa keberadaan sekolah ini merupakan aspirasi langsung dari masyarakat.

“Itu sebenarnya bukan aspirasi dewan, tapi aspirasi masyarakat. Kami sebagai anggota dewan hanya menyalurkan apa yang menjadi keinginan masyarakat,” katanya.

Menurut dia, pembangunan SMP 28 menjadi bukti bahwa pemerintah daerah memperhatikan kebutuhan pendidikan di Balikpapan Timur.

Namun, untuk melengkapi jenjang pendidikan, keberadaan SMK juga harus menjadi prioritas agar anak-anak yang ingin mengambil jalur kejuruan bisa mendapatkan akses pendidikan yang lebih dekat dan sesuai dengan kebutuhan dunia kerja.

Lebih lanjut, Subari menyoroti rencana pemekaran wilayah di Manggar. Saat ini, jumlah Rukun Tetangga (RT) di Manggar diperkirakan akan bertambah dari 100 menjadi 135, sehingga memungkinkan wilayah tersebut berkembang menjadi kelurahan baru.

Dengan adanya pemekaran ini, tentu diperlukan fasilitas pendidikan tambahan untuk menampung anak-anak usia sekolah yang terus bertambah.

Selain memastikan pembangunan sekolah baru, DPRD Balikpapan juga akan terus berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan dan Pemerintah Kota untuk menjamin pemerataan penerimaan peserta didik baru (PPDB).

Dengan adanya sekolah-sekolah baru, diharapkan anak-anak di Balikpapan Timur tidak perlu lagi menempuh perjalanan jauh hanya untuk mengenyam pendidikan.

Subari berharap pembangunan SMK di Balikpapan Timur dapat segera direalisasikan agar lulusan SMP di wilayah tersebut memiliki pilihan yang lebih luas dalam melanjutkan pendidikan. (Yud)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *